Sayang dilewatkan: 7 Drama Korea biaya produksi termahal, ada yang hampir Rp1 T

- Selasa, 15 Juni 2021 | 12:33 WIB
Drama Korea termahal. Foto: Pinterest
Drama Korea termahal. Foto: Pinterest


Bukan rahasia lagi bila drama Korea menghabiskan biaya yang super fantastis dan tidak sedikit. Hal ini karena drama tersebut dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas, penggunaan spesial efek, hingga dekorasi set yang tida kaleng-kaleng. Berikut ini merupakan drama Korea dengan budget termahal. Apa saja? Yuk, simak artikel berikut selengkapnya!





Arthdal Chronicles





-
Arthdal Chronicle. Foto: Pinterest




Arthdal Chronicles menempati posisi pertama sebagai drama Korea termahal. Drama ini bergenre fantasi sejarah sehingga diperkirakan biaya produksinya tinggi. Biaya produksi yang tinggi digunakan untuk dari efek CGI, kostum, hingga desain set. Selain itu, drama Korea ini dibintangi oleh aktor papan atas, mulai dari Song Joong-ki, Kim Ji-won, Jang Dong-gun.





Syuting juga sebagian dilakukan di Brunei sementara satu set dibangun khusus untuk drama di Osan, Provinsi Gyeonggi. Diperkirakan setiap episode Arthdal Chronicles menelan biaya sekitar 3 miliar won Korea. Jika ditotal, drama ini setidaknya menghabiskan dana sebesar 54 milyar won atau setara dengan Rp687 M.





Mr. Sunshine





-
Mr. Sunshine. Foto: Instagram




Drama Mr. Sunshine juga menelan biaya yang cukup besar. Dengan jumlah 24 episode, diperkirakan drama ini menelan 40 miliar won Korea (Rp509 M). Sebagian besar biaya produksi dihabiskan untuk menghidupkan kembali elemen bersejarah, desain set, efek khusus, dan tentu saja untuk membayar para pemain dan bintang ternama yang terlibat dalam drama ini,





Lee Byung-hun, pemeran utama drama ini, dikabarkan telah dibayar 150 juta won per episode atau setara dengan Rp1,9 M. Namun, biaya fantastis yang dikeluarkan setara dengan pujian dan penghargaan yang diterima oleh 'Mr. Sunshine'.





Kingdom





-
Kingdom. Foto: Netflix




'Kingdom' merupakan drama sejarah yang dibalut dengan cerita horor mengenai wabah serupa zombie. Satu episode Kingdom diperkirakan menelan biaya 3 miliar won Korea (Rp38 M). Tak heran jika drama ini hanya memiliki 6 episode untuk setiap musim. Drama ini juga dibintangi oleh selebriti terkenal termasuk Ju Ji-hoon, Bae Doona dan Ryu Seung-ryong. Jika ditotal, 'Kingdom' diperkirakan menghabiskan dana sebesar 35 miliar won Korea atau setara dengan Rp445 M.





The King: Eternal Monarch





-
The King: Eternal Monarch. Foto: Pinterest




'The King: Eternal Monarch' sempat heboh karena dibintangi oleh aktor ternama, Lee Min Ho dan Kim Go Eun. Drama tersebut banyak menggunakan efek khusus, mobil mahal sebagai properti, perhiasan, kuda, desain set yang sesuai dengan alur cerita keluarga bangsawan. Drama ini diperkirakan memakan biaya hingga 30 miliar won Korea atau setara dengan Rp382 M.


Halaman:

Editor: Naryati - KoreaBanget.com

Tags

Terkini

X