Han Hyo Joo merupakan artis yang mendalami dunia akting. Beberapa film terbaik yang pernah dibintangi olehnya adalah Spring Waltz, Brilliant Legacy, Dong Yi, dan W dilansir dari Wikipedia. Meskipun sudah berusia 34 tahun, tetapi dia memiliki wajah yang awet muda. Dalam bulan Oktober, berbagai foto mengenai artis tersebut akan dirilis pada majalah Harper Bazaar. Sedikit bocoran tentang dirinya dalam majalah bisa kamu ketahui di sini.
Han Hyo Joo tampil mengenai pakaian elegan
Salah satu artis yang diajak berkolaborasi dengan Burberry adalah Han Hyo Joo. Brand mewah yang sering mengeluarkan koleksi outfit yang elegan. Setiap foto yang ditampilkan dengan potongan koleksi Burberry, memberikan suasana yang menarik terhadap atmosphere hasil foto. Pakaian pertama menggunakan potongan baju berwarna hitam dan berlengan panjang.


Terdapat rumbai-rumbai di sepanjang rok. Ia berfoto dengan menengadah ke atas. Sedangkan pada koleksi outfit kedua terlihat dirinya mengenakan pakaian bling bling berwarna keemasan. Pakaian tersebut punya tekstur mirip dengan sisik ular dan bagian leher berkerah tinggi. Pakaian kedua memiliki desain yang sangat modern dan bernuansa glamor.
Selama proses photoshoot, ia juga melakukan interview yang semuanya akan disampaikan dalam majalah tersebut. Sang artis merasa senang bisa muncul dalam majalah Harper Bazaar bulan Oktober 2021. Menggunakan baju kolaborasi Burberry, membuatnya merasa seolah berada di The Pirates 2. Di usianya yang sudah menginjak kepala 3, membuatnya paham tentang arti kolaborasi yang sesungguhnya. Menikmati menjalani proyek dan bertemu orang-orang yang menyenangkan bisa menjadi pengalaman baru baginya.
Cha Eun Woo dalam Harper Bazaar
Pada bulan Oktober mendatang juga, Cha Eun Woo akan muncul dalam majalah Harper Bazaar. Dia juga menjadi salah satu artis yang ditunjuk menjadi brand ambassador Burberry. Member ASTRO tersebut muncul dalam pemotretan dengan mengenakan koleksi Burberry dari kaki sampai kepala. Penampilannya terlihat sangat gentleman dan menggambarkan situasi musim gugur.